Pemula
Untuk kamu yang baru mau mulai masuk dan belajar dasar - dasar cryptocurrency dan blockchain.Temukan ragam materi mulai dari Apa itu Cryptocurrency, apa itu Bitcoin, hingga Apa itu NFT.
Berita Blockchain · 8 min read
Microsoft Azure yang merupakan layanan cloud computing dari Microsoft mengumumkan token blockchain dan layanan manajemen data. Informasi ini diperoleh dari sebuah postingan di blog resmi Microsoft Azure pada 6 Desember.
Layanan Azure Blockchain Tokens bertujuan untuk menyederhanakan definisi, pembuatan, dan pengelolaan token yang sesuai dengan standar industri.
Perusahaan TI terbesar itu juga menyediakan tempat yang telah dibuat sebelumnya bagi penggunaan umum. Kemudian, bisa menghosting galeri untuk template yang dibuat oleh mitra dan diharapkan dapat ditambahkan di masa mendatang.
“ Dengan penawaran layanan ini, kami sekarang bisa menawarkan pelanggan pengalaman dari awal hingga akhir dengan mudah bagi pengelolaan token untuk aset fisik atau digital melalui Azure Blockchain Token, “ tulis pengumuman dari Microsoft Azure, dilansir dari Cointelegraph.
Baca juga : Microsoft Menjuarai Peringkat Perusahaan Pengguna Blockchain
Fitur layanan Azure Blockchain yang baru dirancang untuk memungkinkan para penggunanya memperoleh data buku besar blockchain. Ia juga bisa mentransformasikan dan mendeskripsikan data tersebut jika dienkripsi dan bisa mengirimkannya ke berbagai sumber.
Fungsi baru ini juga akan menyederhanakan tugas rumit dalam pengintegrasian aplikasi yang ada dengan data yang terdapat di buku besar blockchain.
Selain itu, di awal pekan ini Microsoft Azure juga mengumukan token blockchain non-sepadan yakni “ Azure Heroes” yang ditujukan untuk mengharga komunitas pengembangnya.
Adopsi blockchain diberbagai bidang sudah mulai marak, selain di layanan microsoft blockchain juga diaplikasikan di proses pengiriman makanan, kebutuhan rumah sakit.
Kini teknologi tersebut melansir dari Cointelegraph juga telah digunakan dalam kombinasi dengan percetakan 3D untuk meningkatkan rantai pasokan kedirgantaraan.
.
Konten baik berupa data dan/atau informasi yang tersedia pada Coinvestasi hanya bertujuan untuk memberikan informasi dan referensi, BUKAN saran atau nasihat untuk berinvestasi dan trading. Apa yang disebutkan dalam artikel ini bukan merupakan segala jenis dari hasutan, rekomendasi, penawaran, atau dukungan untuk membeli dan menjual aset kripto apapun.
Perdagangan di semua pasar keuangan termasuk cryptocurrency pasti melibatkan risiko dan bisa mengakibatkan kerugian atau kehilangan dana. Sebelum berinvestasi, lakukan riset secara menyeluruh. seluruh keputusan investasi/trading ada di tangan investor setelah mengetahui segala keuntungan dan risikonya.
Gunakan platform atau aplikasi yang sudah resmi terdaftar dan beroperasi secara legal di Indonesia. Platform jual-beli cryptocurrency yang terdaftar dan diawasi BAPPEBTI dapat dilihat di sini.
Topik
Coinvestasi Update Dapatkan berita terbaru tentang crypto, blockchain, dan web3 langsung di inbox kamu.