Berita Exchange · 6 min read

Indodax Bermitra dengan HashKey Exchange untuk Dorong Penguatan Infrastruktur dan Likuiditas Kripto

Selasa, 25 November 2025
kerja sama
Coinvestasi Ads Promo - Advertise

Indodax, exchange kripto berlisensi Otoritas Jasa Keuangan (OJK), resmi menjalin kemitraan strategis dengan HashKey Exchange, platform perdagangan aset digital yang telah mengantongi lisensi penuh dari Komisi Sekuritas dan Berjangka (SFC) Hong Kong. Kolaborasi ini menjadi langkah penting untuk memperkuat infrastruktur perdagangan serta memperdalam likuiditas aset digital di kawasan Asia Tenggara.

Menurut keterangan resmi pada Senin (24/11/2025), CEO Indodax, William Sutanto, menilai kerja sama ini hadir pada momentum yang tepat, ketika kebutuhan pasar terhadap layanan exchange kripto yang aman dan patuh regulasi terus meningkat.

“Kami sangat senang dapat bekerja sama dengan HashKey, salah satu institusi aset digital paling tepercaya dan teregulasi di dunia. Indodax mempunyai visi yang sama untuk membangun exchange yang patuh regulasi, aman, dan mengutamakan perlindungan pengguna,” ujarnya.

Baca juga: William Sutanto Resmi Jadi CEO Indodax, Gantikan Oscar Darmawan

Fokus Penguatan Infrastruktur dan Likuiditas

Ruang lingkup kolaborasi ini mencakup penguatan likuiditas, peningkatan infrastruktur perdagangan, hingga pengembangan aset berbasis Real-World Assets (RWA) yang tengah berkembang pesat dalam ekosistem kripto global.

Pada tahap awal, kedua perusahaan akan melakukan integrasi teknis, pertukaran pengetahuan antartim, serta pemetaan regulasi untuk memastikan seluruh inisiatif berjalan sesuai ketentuan di masing-masing yurisdiksi.

Indodax menilai kemitraan ini sebagai fondasi untuk meningkatkan kualitas layanan sekaligus memperluas akses teknologi bagi pengguna kripto di Indonesia. William juga meyakini bahwa langkah tersebut dapat memperkuat posisi Indonesia dalam peta industri kripto regional dan mendorong munculnya standar baru di sektor aset digital.

Sementara itu, CEO HashKey Exchange BG, Haiyang Ru, menyebut Indonesia sebagai pasar strategis berkat jumlah pengguna kripto yang besar serta kerangka regulasi yang terus berkembang.

Ia menegaskan bahwa HashKey, sebagai exchange berlisensi penuh dari otoritas Hong Kong, selalu menempatkan kepatuhan dan keamanan sebagai prioritas utama dalam setiap kerja sama.

Bagi Indodax, menggandeng institusi internasional yang beroperasi dengan standar regulasi ketat seperti HashKey menjadi bukti komitmen perusahaan dalam memperkuat perlindungan pengguna sekaligus memperluas akses ke layanan aset digital yang lebih stabil dan tepercaya.

Ke depan, kedua exchange akan melanjutkan kolaborasi dengan fokus pada peningkatan efisiensi perdagangan, perluasan akses likuiditas, serta eksplorasi inovasi berbasis aset dunia nyata.

Baca juga: Indodax Peroleh Izin PFAK dari Bappebti

Coinvestasi Ads Promo - Advertise

Disclaimer

Seluruh konten berupa data dan atau informasi yang tersedia di Coinvestasi hanya bertujuan sebagai informasi dan referensi. Konten ini bukan saran atau nasihat investasi maupun trading. Seluruh pernyataan dalam artikel tidak dimaksudkan sebagai ajakan, rekomendasi, penawaran, atau dukungan untuk membeli atau menjual aset kripto apa pun.

Perdagangan di pasar keuangan, termasuk aset kripto, mengandung risiko dan dapat menyebabkan kerugian hingga kehilangan seluruh dana. Kamu wajib melakukan riset secara mandiri sebelum mengambil keputusan. Seluruh keputusan investasi atau trading sepenuhnya menjadi tanggung jawab masing-masing individu setelah memahami risiko yang ada.Gunakan hanya platform atau aplikasi aset kripto yang terdaftar dan beroperasi secara legal di Indonesia. Daftar platform aset kripto yang berada di bawah pengawasan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dapat diakses melalui di sini.

author
Dilla Fauziyah

Editor

arrow

Terpopuler

Loading...
Coinvestasi Ads Promo - Advertise
Loading...
Loading...
Loading...
Loading...

#SemuaBisaCrypto

Belajar aset crypto dan teknologi blockchain dengan mudah tanpa ribet.

Coinvestasi Update Dapatkan berita terbaru tentang crypto, blockchain, dan web3 langsung di inbox kamu.