Coinbase Sebut Penskalaan Ethereum akan Meningkat Besar
4th January, 2022
Surojit Chatterjee selaku Chief Product Officer dari Coinbase baru-baru ini mempublikasikan prediksinya untuk industri crypto di tahun 2022 dan memberikan highlight pada kemajuan besar dalam penskalaan Ethereum.
Sang CPO membagikan prediksi tersebut dalam posting di laman blog perusahaan di hari ini, tepatnya pada 4 Januari.
Menurut Chatterjee, Ethereum dalam jangka waktu cepat atau lambat akan berada di garis terdepan Web3 dan ekonomi crypto ketika skalanya telah meningkat.
“Saya optimis tentang peningkatan skalabilitas ETH dengan munculnya ETH2 dan rollup L2.” Tambahnya.
Selain itu, Chatterjee juga melihat daya tarik dalam jaringan layer-1 Ethereum dan memprediksi jika layer-1 nantinya akan lebih berfokus pada game dan sosial media dalam jaringan.
Teknologi Yang Mendukung Penskalaan Ethereum
Mengacu pada teknologi penskalaan, CPO secara khusus mengatakan jika peluncuran Zero-Knowledge dalam Ethereum akan menjadi daya tarik yang kuat untuk investor memilih ETH.
Bagaimana bisa? Itu karena ZK protokol akan menyatukan banyak transaksi menjadi satu yang membantu mengurangi biaya serta daya komputer yang dibagi di antara ratusan atau ribuan pengguna.
Protokol ini juga bagus untuk keamanan karena tidak ada informasi dari pengirim atau penerima yang dapat dikompromikan dengan cara apa pun.
Chatterjee juga memuji tim Ethereum yang telah merancang Protokol ZK dalam jaringan lebih awal, karena ia percaya di masa depan akan lebih banyak blockchain yang memasukan protokol tersebut.
Selain membahas Ethereum, CPO juga membagikan prediksi lainnya seperti, akan lebih banyak regulasi di industri crypto, partisipasi institusional yang lebih besar dalam DeFi, munculnya lebih banyak asuransi DeFi, keterlibatan brand terkemuka masuk dalam sektor Metaverse dan NFT, serta perusahaan Web2 yang berebut masuk ke Web3.