Berita Industri · 8 min read

CEO dan CTO Samourai Wallet Terjerat Skandal Pecucian Uang

Samourai Wallet

CEO dan CTO Samourai Wallet, Keonne Rodriguez dan William Lonergan Hill, ditahan oleh Departemen Kehakiman Amerika Serikat (DOJ), (24/4/2024). Keduanya menghadapi tuntutan kasus pencucian uang dan mengoperasikan bisnis pengiriman uang tanpa izin. 

Dalam pengumuman resminya, otoritas AS mengklaim bahwa Samourai Wallet, layanan yang mereka jalankan, memfasilitasi transaksi ilegal senilai US$2 miliar tanpa pemeriksaan regulasi dan melakukan pencucian uang dari hasil kejahatan lebih dari US$100 juta. 

“Samourai secara tidak sah menggabungkan beberapa fitur unik untuk melakukan transaksi keuangan anonim senilai lebih dari US$2 miliar untuk pelanggannya. Saat menawarkan Samourai sebagai layanan ‘privasi’, para terdakwa mengetahui bahwa Samourai adalah surga bagi para penjahat untuk terlibat dalam pencucian uang skala besar dan penghindaran sanksi,” tulis DOJ.

Baca juga: Apa itu Bitcoin Mixer? Panduan untuk Pemula

DOJ lebih lanjut menuduh bahwa Hill dan Rodriguez “bermaksud” dan mengetahui bahwa “sebagian besar dana yang diproses Samourai adalah hasil kriminal yang melewati Samourai untuk tujuan penyembunyian.”

Lebih lanjut, Asisten Direktur FBI James Smith menunjukkan kemahiran teknologi para terdakwa dalam menggunakan platform mereka untuk melindungi penjahat keuangan.

Layanan yang dimaksud Smith, nampaknya adalah layanan seperti “Whirlpool” dan “Ricochet.” Keduanya memproses Bitcoin dalam jumlah besar, menghasilkan biaya jutaan sekaligus memfasilitasi anonimitas finansial bagi penggunanya sehingga sangat sulit untuk dilacak asal usulnya.

Terancam Hukuman Penjara 20 Tahun

Rodriguez dan Hill didakwa dengan satu dakwaan konspirasi untuk melakukan pencucian uang, dengan ancaman hukuman maksimal 20 tahun, dan satu dakwaan konspirasi untuk menjalankan bisnis pengiriman uang tanpa izin, dengan ancaman hukuman maksimal lima tahun.

Penangkapan para pendiri Samourai Wallet mewakili langkah terbaru regulator terhadap layanan crypto mixing yang seringkali digunakan untuk transaksi kejahatan.

Sebelumnya, pada tahun 2022, pemerintah AS memberikan sanksi kepada Tornado Cash, layanan pencampuran transaksi berbasis Ethereum, dengan salah satu pengembangnya, Alexei Pertsev, saat ini sedang diadili di Belanda atas keterlibatannya.

Baca juga: Changpeng Zhao (CZ) Tulis Permintaan Maaf Jelang Putusan Hukuman

Disclaimer

Konten baik berupa data dan/atau informasi yang tersedia pada Coinvestasi hanya bertujuan untuk memberikan informasi dan referensi, BUKAN saran atau nasihat untuk berinvestasi dan trading. Apa yang disebutkan dalam artikel ini bukan merupakan segala jenis dari hasutan, rekomendasi, penawaran, atau dukungan untuk membeli dan menjual aset kripto apapun.

Perdagangan di semua pasar keuangan termasuk cryptocurrency pasti melibatkan risiko dan bisa mengakibatkan kerugian atau kehilangan dana. Sebelum berinvestasi, lakukan riset secara menyeluruh. seluruh keputusan investasi/trading ada di tangan investor setelah mengetahui segala keuntungan dan risikonya.

Gunakan platform atau aplikasi yang sudah resmi terdaftar dan beroperasi secara legal di Indonesia. Platform jual-beli cryptocurrency yang terdaftar dan diawasi BAPPEBTI dapat dilihat di sini.

author
Anisa Giovanny

Editor

arrow

Terpopuler

Loading...
Loading...
Loading...
Loading...
Loading...

#SemuaBisaCrypto

Belajar aset crypto dan teknologi blockchain dengan mudah tanpa ribet.

Coinvestasi Update Dapatkan berita terbaru tentang crypto, blockchain, dan web3 langsung di inbox kamu.