Berita Exchange · 8 min read

Bitget Tanggapi Insiden Trading Abnormal di Futures VOXELUSDT

Coinvestasi Ads Promo Coinfest Asia 2025

Exchange kripto Bitget mengumumkan akan membatalkan sejumlah transaksi dan memberikan kompensasi kepada pengguna setelah terjadi lonjakan aktivitas tidak wajar di pasar perpetual futures, yang melibatkan token kurang dikenal bernama VOXEL. Volume perdagangan yang melonjak drastis bahkan sempat melampaui volume harian Bitcoin.

Kejadian ini terjadi pada Minggu (20/4/2025), saat para trader di Bitget tiba-tiba melihat lonjakan luar biasa pada kontrak futures VOXEL, sebuah token milik game blockchain berbasis Polygon, Voxie Tactics. Harga token ini melejit, disertai volume perdagangan yang secara mengejutkan melampaui Bitcoin. Hingga artikel ini ditulis, data CoinMarketCap menunjukkan VOXEL saat ini berada di peringkat ke-776 berdasarkan kapitalisasi pasar, namun dalam sepekan terakhir telah mengalami lonjakan harga lebih dari 232%.

Salah satu pengguna di X mengklaim meraih keuntungan hingga enam digit hanya dari investasi kurang dari US$100. Ia berspekulasi bahwa Bitget mungkin mengalami bug pada sistem market-making otomatisnya. Namun, dengan keputusan Bitget untuk membatalkan transaksi, keuntungan tersebut diperkirakan akan hilang.

Baca juga: Unduhan Bitget Wallet Lampaui MetaMask, Ini Penyebabnya!

Dugaan Manipulasi Pasar

Lonjakan harga yang tidak wajar ini memicu kekhawatiran di internal Bitget, yang kemudian melakukan investigasi mendalam. Hasil penyelidikan awal menemukan indikasi bahwa beberapa akun kemungkinan mencoba memanipulasi pasar, menyebabkan pergerakan harga yang ekstrem dan tidak alami pada kontrak futures VOXEL.

Sebagai respons, Bitget langsung menangguhkan aktivitas perdagangan, setoran, dan penarikan untuk akun-akun yang dicurigai. Meski begitu, Bitget menegaskan bahwa dana pengguna lainnya tetap aman dan tidak terdampak oleh insiden ini.

“Setelah dilakukan investigasi, kami menemukan adanya aktivitas manipulasi pasar oleh beberapa akun tertentu, yang memicu sistem pengendalian risiko internal kami,” tulis Bitget dalam pernyataan resminya. “Untuk menjaga integritas dan keamanan lingkungan perdagangan, Bitget akan membatalkan seluruh transaksi tidak wajar dalam waktu 24 jam. Bagi pengguna yang mengalami kerugian akibat insiden ini, akan kami sediakan skema kompensasi.”

Saat ini, tim Bitget tengah menyelesaikan proses rollback untuk seluruh transaksi yang terdampak. Namun, perusahaan belum mengungkap nilai total transaksi yang dibatalkan maupun estimasi waktu penyelesaian penuh kasus ini.

Baca juga: Bitget Bermitra dengan La Liga, Dorong Adopsi Kripto di Dunia Olahraga

Disclaimer

Konten baik berupa data dan/atau informasi yang tersedia pada Coinvestasi hanya bertujuan untuk memberikan informasi dan referensi, BUKAN saran atau nasihat untuk berinvestasi dan trading. Apa yang disebutkan dalam artikel ini bukan merupakan segala jenis dari hasutan, rekomendasi, penawaran, atau dukungan untuk membeli dan menjual aset kripto apapun.

Perdagangan di semua pasar keuangan termasuk cryptocurrency pasti melibatkan risiko dan bisa mengakibatkan kerugian atau kehilangan dana. Sebelum berinvestasi, lakukan riset secara menyeluruh. seluruh keputusan investasi/trading ada di tangan investor setelah mengetahui segala keuntungan dan risikonya.

Gunakan platform atau aplikasi yang sudah resmi terdaftar dan beroperasi secara legal di Indonesia. Platform jual-beli cryptocurrency yang terdaftar dan diawasi BAPPEBTI dapat dilihat di sini.

author
Dilla Fauziyah

Editor

arrow

Terpopuler

Loading...
Coinvestasi Ads Promo Coinfest Asia 2025
Loading...
Loading...
Loading...
Loading...

#SemuaBisaCrypto

Belajar aset crypto dan teknologi blockchain dengan mudah tanpa ribet.

Coinvestasi Update Dapatkan berita terbaru tentang crypto, blockchain, dan web3 langsung di inbox kamu.