Pemula
Untuk kamu yang baru mau mulai masuk dan belajar dasar - dasar cryptocurrency dan blockchain.Temukan ragam materi mulai dari Apa itu Cryptocurrency, apa itu Bitcoin, hingga Apa itu NFT.
Berita Bitcoin · 5 min read

Bitcoin dan Ethereum menunjukkan tren bullish dengan mencapai harga tertinggi di tahun ini menjelang masuknya bulan Maret, yang mendekati periode Halving BTC.
Kenaikan harga yang signifikan pada kedua aset pemimpin kapitalisasi pasar kripto telah memicu sentimen positif. Ryan Lee, Direktur Analis Bitget Research, memberikan pandangannya mengenai prospek Bitcoin dan Ethereum untuk bulan Maret 2024.
Menurut analisis Ryan, BTC telah memasuki fase baru dalam tren kenaikannya sejak 27 Februari 2024, melampaui puncak sebelumnya dan mencapai $57.000. Volume perdagangan untuk sembilan ETF Bitcoin di Amerika Serikat juga mencapai rekor baru dengan US$3,2 miliar.
Sentimen bullish dari institusi-institusi keuangan sangat kuat, dan dengan sisa waktu 54 hari menuju Halving Bitcoin, bersamaan dengan harapan penurunan suku bunga The Fed pada pertengahan tahun.

BTC diperkirakan memiliki level support di US$50.000. Namun, potensi volatilitas di bulan Maret bisa saja menguji level tertinggi sepanjang sejarah. Resistance terlihat pada level US$69.000, sementara support terlihat di kisaran US$52.000 dan US$60.000.
Baca juga: Harga Bitcoin Tembus Rp1 Miliar, Rekor Baru di Indonesia
Faktor positif pada kuartal pertama 2024 bagi Ethereum berasal dari peningkatan aktivitas di Cancun, dengan berbagai proyek layer-2 dan restaking. Terdapat potensi untuk melebihi US$3.500, dengan support di US$3.100 dan US$2.900.
Persetujuan ETF Ethereum spot mungkin akan mulai menarik minat, yang bisa menghasilkan tren yang lebih kuat dibandingkan dengan BTC. Dalam skenario positif, ETH bisa mencapai kisaran US$4.300, namun kisaran aktualnya akan bergantung pada likuiditas pasar.

“Dengan kehadiran lembaga keuangan utama, kita bisa mengantisipasi bahwa kekuatan pasar akan mendorong ETH untuk mencapai titik tertinggi sepanjang sejarah pada tahun 2024, melewati angka $4.900,” kata Ryan dalam analisisnya.
Baca juga: Harga Ethereum Sentuh US$3.000, Tertinggi Sejak Dua Tahun!
Seluruh konten berupa data dan atau informasi yang tersedia di Coinvestasi hanya bertujuan sebagai informasi dan referensi. Konten ini bukan saran atau nasihat investasi maupun trading. Seluruh pernyataan dalam artikel tidak dimaksudkan sebagai ajakan, rekomendasi, penawaran, atau dukungan untuk membeli atau menjual aset kripto apa pun.
Perdagangan di pasar keuangan, termasuk aset kripto, mengandung risiko dan dapat menyebabkan kerugian hingga kehilangan seluruh dana. Kamu wajib melakukan riset secara mandiri sebelum mengambil keputusan. Seluruh keputusan investasi atau trading sepenuhnya menjadi tanggung jawab masing-masing individu setelah memahami risiko yang ada.Gunakan hanya platform atau aplikasi aset kripto yang terdaftar dan beroperasi secara legal di Indonesia. Daftar platform aset kripto yang berada di bawah pengawasan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dapat diakses melalui di sini.
Coinvestasi Update Dapatkan berita terbaru tentang crypto, blockchain, dan web3 langsung di inbox kamu.