Berita Blockchain · 6 min read

Bank Sentral Arab Saudi Transfer Dana dengan Blockchain

Saudi Arabian Monetary Authority atau yang disingkat SAMA baru-baru ini menggunakan teknologi blockchain dalam upaya mendepositokan sebagian dari likuiditas yang akan disuntikan ke sektor perbankan lokal. Transfer dana yang dilakukan ini merupakan eksperimen SAMA terhadap penggunaan teknologi blockchain.

Lebih lanjut, hal ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan sektor perbankan dalam menyediakan fasilitas kredit. Inovasi ini dimaksudkan menjadi sebuah langkah untuk mempromosikan kemajuan bidang Financial Technology pada kerajaan Arab Saudi. 

Arab Saudi Imbangi Tren Blockchain di Berbagai Negara

Dorongan dari perkembangan teknologi yang sangat pesat selama beberapa bulan terakhir ini di Arab Saudi membuat penggunaan blockchain semakin dipertimbangkan. Ditambah penggunaan teknologi ini sudah merambah di sebagian besar negara di dunia. Langkah yang diambil SAMA ini merupakan cara untuk tetap relevan dengan perkembangan yang ada. 

Tidak hanya itu saja, inovasi ini juga dikembangkan dengan menggandeng Otoritas Pasar Modal, pengenalan SAMA Regulatory Sandbox, dan berbagai layanan pembayaran perbankan digital lainnya.

Terdapat pula sebuah visi yang merupakan bagian dari program nasional mereka “Saudi Vision 2030” yang menggandeng IBM untuk bekerja sama dalam membangun rencana strategis dalam pengembangan teknologi blockchain di negara tersebut. 

Baca juga: Uni Emirat Arab Perkenalkan Regulasi ICO di Awal Tahun 2019

Blockchain di Wilayah Timur Tengah

Jika menelusuri perkembangan blockchain dan cryptocurrency di Timur Tengah, memang sama masifnya dengan perkembangan blockchain di negara-negara seperti Tiongkok yang sudah mulai mempersiapkan mata uang digital nasionalnya sendiri. 

Dalam perkembangannya, selama kuartal pertama tahun 2019, startup blockchain berbasis di UEA mampu mengumpulkan hingga total dana sebesar $ 210 juta. Hal ini membuat negara-negara UEA memuncaki 10 token teratas dunia. Namun, seiring perkembangan blockchain yang juga masif di negara-negara lain, peringkat ini perlahan menurun.

Lebih dalam lagi, banyak negara di Timur Tengah juga sudah mulai merancang pembangunan teknologi negara mereka masing-masing ke depannya menggunakan blockchain dan ada juga yang mengkombinasikannya dengan beberapa teknologi yang juga sedang berkembang pesat saat ini seperti Artificial Intelligence, Machine Learning, dan lainnya.

Disclaimer

Konten baik berupa data dan/atau informasi yang tersedia pada Coinvestasi hanya bertujuan untuk memberikan informasi dan referensi, BUKAN saran atau nasihat untuk berinvestasi dan trading. Apa yang disebutkan dalam artikel ini bukan merupakan segala jenis dari hasutan, rekomendasi, penawaran, atau dukungan untuk membeli dan menjual aset kripto apapun.

Perdagangan di semua pasar keuangan termasuk cryptocurrency pasti melibatkan risiko dan bisa mengakibatkan kerugian atau kehilangan dana. Sebelum berinvestasi, lakukan riset secara menyeluruh. seluruh keputusan investasi/trading ada di tangan investor setelah mengetahui segala keuntungan dan risikonya.

Gunakan platform atau aplikasi yang sudah resmi terdaftar dan beroperasi secara legal di Indonesia. Platform jual-beli cryptocurrency yang terdaftar dan diawasi BAPPEBTI dapat dilihat di sini.

author
Anisa Giovanny

Editor

arrow

Terpopuler

Loading...
Loading...
Loading...
Loading...
Loading...

#SemuaBisaCrypto

Belajar aset crypto dan teknologi blockchain dengan mudah tanpa ribet.

Coinvestasi Update Dapatkan berita terbaru tentang crypto, blockchain, dan web3 langsung di inbox kamu.